Unsur Pendukung Tari Kreasi

Selasa, 15 November 2022

Tari sebagai bentuk seni merupakan pertunjukan yang mengarah pada estetika manusia. Keindahan dalam tari hadir demi suatu kepuasan, kebahagiaan, dan harapan batin manusia, sebagai pencipta, penari, atau penikmatnya. Pertunjukan tidak hanya menampilkan serangkaian gerak yang tertata baik, rapi, dan indah, melainkan dilengkapi berbagai unsur pendukung tari.

Unsur-unsur pendukung dalam tari yaitu iringan (musik), tata busana (kostum), tata rias, tempat, tata lampu, dan tata suara (sound). 

Musik dan tari merupakan tidak dapat dipisahkan satu. Musik dalam tari memiliki 3 aspek dasar yang berkaitan dengan tubuh dan kepribadian manusia, yaitu melodi, ritme, dan dramatik. 

Ritme adalah degupan dari musik yang ditandai dengan aksen/tekanan yang diulang-ulang secara teratur, dramatik adalah suara yang dapat memberikan suasana tertentu. Contohnya  Tari Uncul yang diiringi musik sampyong. Musik sampyong terbuat dari bambu. 

Properti adalah semua peralatan yang digunakan untuk pementasan tari. Properti tari dapat digunakan untuk memberikan keindahan bentuk pada pertunjukan tari agar garapan tari terlihat lebih sempurna. Penggunaan properti tari harus mempertimbangkan jenis, fungsi, dan ketepatan dalam menggunakan properti tari dengan baik dan benar. Hal ini karena dalam penggunaan properti tari perlu penguasaan dan keterampilan dari seorang penari. 

Busana dan tata rias pada seni tari berperan mendukung pertunjukan tari. Aksesoris adalah bagian dari busana. Busana dan tata rias sebagai sarana pembantu, artinya bahwa tanpa tata rias atau hanya dengan gerak dan busana saja, maka suatu pertunjukan tari telah terjadi. Tata busana atau pakaian adalah segala sesuatu yang dikenakan atau melekat dengan seorang penari. Busana penari merupakan sarana pembantu yang berperan mendukung perwujudan tari. 

Seni pertunjukan memerlukan tempat atau ruangan guna menyelenggarakan pertunjukan tari. Di Indonesia, kita dapat mengenal bentuk-bentuk tempat pertunjukan (pentas), seperti lapangan terbuka atau arena terbuka, di pendapa dan bentuk panggung proscenium. Panggung proscenium adalah panggung yang penonton hanya dapat melihat dari sisi depan saja.

Tata lampu dan tata suara sebagai unsur pelengkap pertunjukan tari berfungsi untuk kesuksesan pergelaran. Penataan lampu dikatakan berhasil jika dapat memberi kontribusi terhadap objek yang ada dalam pentas, sehingga semua yang ada di pentas nampak hidup dan mendukung pertunjukan tari. 

0 komentar:

Posting Komentar